Resep Perkedel Tahu Sederhana yang Lezat

resep-perkedel-tahu-sederhana-yang-lezat

Siapa yang tidak tahu perkedel? Sebagai warga Indonesia pasti tahu makanan yang satu ini. Perkedel adalah makanan khas Indonesai, makanan tradisional Indonesia yang sangat lezat. Sebagian dari kalian mungkin lebih tahu perkedel yang diolah dari kentang. Nah sekarang kami akan memberikan info resep perkedel dari olahan tahu. Kalian tahu “Tahu” kan, makanan hasil dari olahan fermentasi perasan kacang kedelai ini. Nah kali ini kita akan menggunakan Tahu Putih dalam pembuatan perkedel tahu ini. 
Ok, langsung saja inilah resep dan cara membuat perkedel tahu sederhana yang lezat dan praktis;

Bahan-bahan perkedel tahu yang disiapkan:

  • 8-10 buah tahu putih, haluskan
  • 2 sdm putih telur
  • 50 gram tepung terigu
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • ¼ buah kaldu blok rasa ayam, haluskan
  • Minyak goreng untuk menggoreng secukupnya

Bumbu yang dihaluskan:

  • 2 buah cabai merah keriting
  • 2 siung bawang putih
  • 2 butir bawang merah
  • Garam secukupnya.

Cara membuat perkedel tahu:

  1. Campur semua bahan ( kecuali minyak goreng ) menjadi satu, lalu aduk rata
  2. Bentuk bulat pipih, kemudian goreng dalam minyak panas sambil sesekali di balik ( agar matang merata ) sampai kuning kecoklatan
  3. Selesai, perkedel tahu yang lezat siap di sajikan dalam keadaan hangat.

Itukah resep dan cara memasak perkedel tahu sederhana yang lezat. Semoga informasi resep ini dapan membantu teman-teman semuanya. Terimakasih sudah membaca artikel resep kami.

0 Response to "Resep Perkedel Tahu Sederhana yang Lezat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel